Kudus - Selasa(27/06) Belajar Membaca dan Menulis Al Qur'an adalah sebuah ibadah yang bernilai tinggi di sisi Allah SWT, apalagi disertai dengan memahami makna dan menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari. Bertempat di Masjid at Taubah Rutan Kudus, sejumlah 21 warga binaan terlihat sangat antusias ikuti program baca tulis Al-Qur'an.
Kusyono selaku staff pembinaan menjelaskan, bahwa program pembinaan baca tulis Al-Qur'an ini penting untuk meningkatkan keimanan warga binaan serta dapat melepas jenuh para warga binaan saat di jeruji penjara.
"Pelatihan baca tulis Al-Qur'an ini diharapkan mampu menambah ilmu agama bagi warga binaan dan dapat diimplementasikan ketika telah selesai menjalani masa pidana, " harapnya.
Kepala Pelayanan Tahanan, Abdul Aziis Sinung Wibowo menuturkan program pembinaan baca tulis Al-Qur'an ini penting untuk memperdalam ilmu agama dan kerohanian para warga binaan Rutan Kudus. Dan harapannya semua warga dapat mengikuti kegiatan ini dengan khidmad.